Cara Menambah Penonton Shopee Live Biar Banyak Pembeli

 

Cara Menambah Penonton Live Shopee Biar Banyak Pembeli

PLANBISNIS - Semakin tambahnya perkembangan zaman orang-orang di permudahkan dengan teknologi yang canggih.

Tidak bisa di hindari kita mau tidak mau ya harus mengikutinya,seperti halnya jualan di marketplace yang tidak mebutuhkan tempat, tidak membutuhkan barang tetapi sekarang bisa jualan dengan cara Online.

Semua kalangan dari yang ABG hingga orang tua bisa berkecimpung didunia bisnis,Nah di aplikasi shopee sendiri sudah ada beerbagai macam fitur yang sangat menarik.

Yaitu fitur Live Shopee kita bisa memperkenalkan dagangan kita kepada calon pembeli, jadi ya pembeli dan pedagang bisa saling interaksi dengan cara live.

Beberapa keunggulan yang dimiliki oleh aplikasi Live streaming Shopee

1. Salah Satu Keunggulannya Pada Shopee Live Streaming

Penjual dan pembeli bisa langsung berinteraksi secara langsung, penjual menjelaskan semua produk yang ada, pembeli bisa nego dan menanyakan harganya secara langsung.

Seperti sales lah menawarkan produk tetapi kan enak diam di rumah tidak kepanasan,tidak kehujanan juga. Bahkan live shopee juga banyak yang menonton sampai ribuan pengguna.

Para pedagang yang langsung melakukan live streaming di shopee banyak yang hasilnya berkali lipat terutama pada ibuk-ibuk yang jualan pakaiannya.

2. Tips Melakukan Live Streaming Shopee

Bagi kalian pemain lama yang sering jualan di shopee tidak asing lagi, nah untuk yang baru melakukan live streaming shopee bagi pemula ini bisa di contoh :

  1. Klik pilihan ‘saya’ pada laman beranda akun Shopee kalian.
  2. Klik pilihan ‘live streaming’ untuk melanjutkan.
  3. Masukkan ‘judul’ serta ‘deskripsi live streaming’ yang nantinya akan kalian tampilkan. Selanjutnya sertakan juga foto produk atau foto sampul sebagai cover untuk live streaming kalian.
  4. Masukkan ‘produk’ apa yang akan kalian promosikan pada saat Live Steaming kalian berlangsung nanti.
  5. Jika dirasa sudah siap untuk melakukan Live Streaming, maka kalian dapat memulainya langsung dengan cara mengklin ‘mulai live streaming’.
  6. Apabila kegiatan Live Streaming usai dilakukan, maka untuk mengakhirinya kalian harus mengklik pilihan ‘X’ yang teletak di ujung atas kanan tampilan fitur live streaming kalian.

Nah sudah saya jelaskan diatas bagaiman langkah - langkah untuk melakukan live streaming Shopee di akun kalian. Ada tambahan lagi yang penting nih buat anda untuk tips penonton banyak.

3. Tips Penonton Shopee Live Jadi Banyak

- Berpenampilan Menarik Dan Muka Yang Bersih

Kalau kalian jualan pakaian yang di gunakan pakaian yang bagus kalau bisa seusai tema ketika live streaming shopee, muka bersih tidak perlu cantik banget yang penting bersih enak di pandang.

- Suara Yang Jelas Dan Kalem

Maksut dari suara yang jelas dan kalem yaitu ketika menjelaskan jenis produk biar penonton tau kalau yang anda jual itu cocok dengan pembeli, suara kalem tidak terburu-buru soalnya yang nonton banyak dan tidak pada umur tertentu, ada anak ABG ada orang tua juga.

- Background Yang Digunakan Harus Terang

Memilih Background ketika untuk digunakan live streaming shopee harus terang, kalau bisa sih warna shopee soalnya tampilan aplikasi shopee dalamnya putih dan orange, anda menggunakan background putih sudah cukup.

- Cahaya Yang Dibuat Live Streaming Harus PAS

Seperti halnya background, penerangan untuk melakukan live streaming harus di perhatikan juga. Percuma dong background udah bagus eh pencahayaannya kurang nyaman di lihat.

Kalau dalam ruangan bisa pakai lampu phillips putih, sesuaikan saja dengan background yang anda gunakan.

- Memilih Lokasi Yang Cocok

Pastikan kalian mempunyai lokasi khusu untuk live streaming,atau juga di tempat jualan tidak masalah. Yang terpenting di pandang tidak jenuh lah.

Biasanya banyak yang melakukan live streaming shopee malah lokasinya sempit kebanyakan produk.

- Bercerita ketika live streaming Shopee

Dalam arti cerita tentang plus minusnya pakaian kalau anda beli di saya,atau bisa menceritakan pengalaman dagang online. Bercerita juga bisa menambah banyak orang yang menyimak cerita anda, lumayan lah ya sambil promosi.

- Mengajak Penonton Untuk Berinteraksi

Walaupun tidak membeli kalian harus ngasih kesempatan untuk penonton menanyakan sesuatu,misal mengajukan pertanyaan di kolom komentar dan membaca kolom apa yang di ketik pada penonton, setidaknya menghargai mereka.

- Tampil Dengan Ceria Dan Penuh Dengan Semangat

Ketika mempromosikan dagangan anda kalau dilihat tidak semangat, lesu , letih pasti penonton males untuk mampir ke live anda. Nah ketika menyampaikan promosi dengan muka ceria murah senyum pasti yang nonton tidak bosan.

Terus bagaimana dong caranya mendapatkan penonton yang banyak pada live streaming shopee? eits janganlah khawatir sob mari kita simak lagi.


Tips Mempromosikan Shopee Live

Cara yang sangat enak untuk menaikkan penjualan di shopee emang dengan cara Live streaming pada shopee, tetapi percuma juga dong kalau kalian live yang nonton sedikit.
Kebetulan saya punya tips untuk mempromosika live kalian di shopee biar banyak yang nonton dan juga tertarik sama produk yang kalian jual.

1. Buat Konten Yang Bikin Penasaran 

Kalian ketika melakukan live streaming shopee buatlah penasaran pada penonton,pancing dengan kata-kata atau dengan cewek yang cantik.

Konten yang dibahas bisa lelucon receh,horor,tetapi jangan terlalu lama untuk memberikan cerita,nanti malah penonton pada kabur.

2. Infokan Jadwal Live Shopee Yang Pas

kalian kalu bisa nih livenya pada jam yang orang lain sibuk megang smartphone, ada jam-jam khusus ketika orang lagi menyantai.

Jam 06:oo - 08:00 , 11:00 01:00 - 04:00 - 05:00 dan 19:00 - 21:00. Nah kalian bisa lakukan pada waktu yang tepat tujuannya ketika orang lagi santai pasti banyak yang nonton.

3. Bikin Quis Yang Menarik

Mengadakan dengan tujan konten yang anda buat itu bisa menghibur, kalau bisa menjawab pertanyaan quis nya kasih hadiah.

Setelah live sudah selesai infokan lagi quis berikutnya dengan lebih banyak hadiah asalkan yang menonton bertambah banyak.

4. Sebar Di Semua Media Sosial

Menyebarkan informasi live streaming ke media sosial untuk promosi lebih gampang,sebab banyak juga yang bermain media sosial sekarang.

Kalian masuk ke grup sesuai dengan produk yang kalian jual terus share link di sana,dari media sosial lah nanti toko anda semakin di kenal.

5. Pasang Pengingat Waktu Live

Jangan lupa jadwal yang kalian untuk live shopee sembarangan,tidak konsisten membuat pengikut anda merasa bosan.

Mengatur waktu secara konsisten membuat orang yang mengikuti toko anda menjadi lebih semangat untuk menonton kontennya.

Udah ya segitu dulu yang bisa saya bagikan untuk info menambah penonton live di shopee, semoga usaha kalian semakin berkembang.

Posting Komentar untuk " Cara Menambah Penonton Shopee Live Biar Banyak Pembeli"