Profil Alino Octavian, Aktor Suara Hati Istri yang Meninggal Dunia, Ini Sinetron Terakhirnya!



Kabar duka kembali menyelimuti dunia hiburan Tanah Air.

Alino Octavian, aktor pemeran di sinetron Suara Hati Istri baru saja dikabarkan meninggal dunia hari ini, Rabu (21/7/2021).

Kabar duka ini disampaikan langsung oleh akun instagram fans base dari Alino Octavian.

Dalam postingan tersebut, dikabarkan bahwa Alino Octavian meninggal dunia pada pukul 4.15 WIB.

Mereka juga meminta maaf atas kesalahan yang pernah diperbuat oleh mendiang Alino selama hidup.

"Inna lillahi wa inna ilaihi rojiun telah wafat oom @alino189 hari ini tgl 21 juli 2021 jam 04.15 WIB. Semoga Amal ibadahnya diterima di sisi Allah, dilapangkan kuburnya, husnul khotimah dan keluarga yg ditinggalkan diberi kesabaran dan keikhlasan. Mohon Maaf atas kesalahan Om @alino189 Baik yang disengaja atau tidak," tulis akun instagram alino_lovers.

Dalam kabar duka tersebut, tak disebutkan apa penyebab Alino Octavian meninggal dunia.

Akun fanbase @alino_lovers itu hanya mengungkapkan bahwa Alino begitu baik dengan dan ramah dengan para penggemarnya.

"Begitu banyak kenangan yg tak mungkin terlupakan. Selamat Jalan"

Kepergian Alino ini pun meninggalkan keluarga yang ia cintai, yakni seorang istri dan juga dua anak laki-lakinya.

Hingga kini tim Sripoku.com masih terus memantau lagi kabar meninggalnya Alino Octavian.

Lantas siapa Alino Octavia? berikut profilnya

Alino Octavia, aktor kelahiran 28 Oktober ini kerap didapuk memerankan tokoh bapak, baik itu protoganis maupun antagonis dalam beberapa tayangan yang diproduksi oleh Mega Kreasi Films (MKF).

Alino pertama kali muncul di Suara Hati Istri di episode yang tayang pada tanggal 31 Oktober 2019.

Sejak saat itu, sosoknya pun berhasil mencuri perhatian.

Di tahun 2017, Alino juga mencuri perhatian saat ia bermain di sinetron Dunia Terbalik.

Meskipun perannya tidak terlalu banyak, tapi peran Alino di sinetron itu pun cukup signifikan.
Gak cuma itu saja, sebelum bermain di Suara Hati Istri, Alino Octavian juga sudah bermain di beberapa judul FTV dan juga sudah berprofesi sebagai seorang model.

Banyak Penggemar

Memiliki akting yang apik serta gaya penampilan yang keren, membuat Alino banyak diidolakan.

Terbukti dari Instagramnya, yang kini telah diikuti lebih dari 20 ribu pengguna.

Bahkan, dirinya juga memiliki akun fanbase yang selalu setia mendukungnya.

Meski ia telah lama vakum di Instagram, tampak akun fanbasenya @alino_lovers tersebut terus mengupdate tentangnya.

Sinetron Terakhir

Alino memainkan sinetron terakhirnya yang berjudul Bismillah Cinta yang tayang di Indosiar.

Disini Alino berperan sebagai Hartawan salah satu karakter pendukung di sinetron Bismillah Cinta.

Sinetron Bismillah Cinta sendiri menceritakan tentang Reihan (Ali Syakieb), lelaki muda anak seorang Ustad jatuh hati kepada Jannah, gadis yang bekerja sebagai pemandu karaoke.

Reihan merasa bahwa Allah menuntun dirinya untuk bisa melindungi dan menolong kaum yang tersingkirkan dan orang-orang yang dianggap berdosa.

Beberapa orang merasa kecewa kepada Ustad Reihan karena diketahui dirinya sering datang ke tempat karaoke.

Jannah (Margin Wieheerm) pun berganti nama menjadi Jeni karena suatu hal. Ia sendiri merasa bingung, kenapa Allah menciptakan neraka jika memang benar-benar mencintai hambanya.

Akankah kisah cinta Reihan dan Jannah dengan latar belakang yang sangat berbeda bisa bersatu?



sumber : palembang.tribunnews

Posting Komentar untuk "Profil Alino Octavian, Aktor Suara Hati Istri yang Meninggal Dunia, Ini Sinetron Terakhirnya!"