Wajah Pucat & Mata Sayu Nia Ramadhani Sebelum Ditangkap Narkoba, Menantu Aburizal Tampak Lebih Kurus



Polisi telah menangkap artis Nia Ramadhani dan suaminya Ardi Bakrie karena terkait kasus penyalahgunaan narkotika.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus, mengonfirmasi hal itu Kamis, 8 Juli 2021.

"Saya membenarkan NR dan AB (ditangkap), sementara dilakukan (pemeriksaan) di Polres Jakpus," kata Yusri, Kamis, saat ditanya tentang penangkapan Nia dan Ardi.

Namun, Yusri belum bersedia membeberkan lebih jauh kasus itu.

"Nanti siang setelah zuhur saya akan konferensi pers (terkait penangkapan Nia dan suaminya) di sana (Polres Jakarta Pusat)" kata Yusri.

Sementara itu unggahan terakhir Nia Ramadhani di Instagram Story tuai sorotan.

Pasalnya, Instagram Story yang diunggah pada Rabu, 7 Juli 2021 malam itu memperlihatkan wajah Nia yang tampak berbeda.

Wajah Nia Ramadhani tampak layu dan pucat tak seperti biasa.

Kedua matanya pun sayu dan pipinya tampak lebih tirus.

Nia Ramadhani juga menggerai rambut panjangnya, yang membuat efek perawakannya tampak lebih kurus.

Apalagi, perempuan 31 tahun ini memakai blouse warna pink yang tampak lebih besar dari ukuran tubuhnya.

Nia Ramadhani juga tak memakai lipstik yang berwarna cerah.

Hal itu membuat penampilan pucatnya tak tertutupi.

Dalam unggahan sebelumnya, Nia Ramadhani juga tampak memakai bantuan filter instagram untuk mencerahkan penampilannya.

Sebelumnya, ia tampak membagikan aktivitasnya bersama sang buah hati, kedua matanya juga terlihat sayu pada saat itu.

Tak hanya dengan sang buah hati, Nia Ramadhani juga bernyanyi dengan seorang teman pada unggahan Instagram Story-nya, namun lagi-lagi kedua matanya tampak sayu berbeda dengan biasanya.

Sebelumnya diberitakan, ramai kabar penangkapan publik figur NR dan AB di media sosial.

Warganet pun menebak-nebak pasangan yang dimaksud Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie.

Hingga kini, Nia Ramadhani masih belum membagikan aktivitas terbarunya di Instagram Story miliknya.

Nia Ramadhani Takut Anaknya Positif Covid-19

Sebelumnya, pada bulan April lalu, anak kedua Nia Ramadhani yakni Mainaka Zanatti Bakrie sempat dinyatakan positif Covid-19.

Namun tak selang beberapa lama, Mainaka telah dinyatakan negatif Covid-19.

Terkini, Nia Ramadhani kembali dibuat khawatir saat anak ketiganya, yakni Magika Zaladrie Bakrie tiba-tiba mengalami demam tinggi.

Tentu hal itu membuat Nia Ramadhani ketar-ketir lantaran merasa takut putranya tersebut terpapar Covid-19 seperti sang kakak pada beberapa waktu yang lalu.

"Tadi malem ada yang bikin deg-degan, karena badannya anget," ujar Nia Ramadhani dalam Instagram Storynya, dikutip Tribun Style, 30 Juni 2021.

Tak ingin kejadian yang sama menimpa anak bungsunya, lantas Nia Ramadhani pun segera melakukan tes swab pada putranya tersebut.

Kini, Nia Ramadhani pun mengaku khawatir dan deg-degan saat menunggu hasil dari tes swab tersebut.
"Sekarang kita lagi deg-degan nunggu hasilnya dia. Ini manusianya," sambung Nia sambil mengarahkan kamera ke Magika.

Kendati demikian, Nia pun berharap anaknya tersebut negatif.

Dia juga menilai anaknya kemungkinan hanya sakit biasa.

"Enggak ya dek kayanya masuk angin doang ya," tuturnya.

Sebelum Magika melakukan swab test, Nia Ramadhani lebih dulu melakukan swab test.

Beruntung, dia dinyatakan negatif.

Anak Kedua Nia Ramadhani Sempat Positif Covid-19

Anak kedua Nia Ramadhani, Mainaka Zanatti Bakrie, dinyatakan positif Covid-19 pada Sabtu, 17 April 2021 lalu.

Sebagai ibu, tentunya ia tak ingin kesedihan dialami oleh sang anak.

Lantas, Nia Ramadhani mengambil langkah berani untuk menemani putranya, Mainaka Zanatti Bakrie untuk menjalani isolasi mandiri.

Kini ia bersama sang anak menjalani isolasi mandiri hari ke-4.

Perjuangan Nia Ramadhani itu terekam melalui unggahan Instagram Story miliknya.

Dalam unggahan itu istri dari Ardi Bakrie itu terlihat mengenakan masker sembari merekam aktivitas sang anak saat bermain drum.

"Nah kalau main drum ini kan, dia senang, aku juga senang karena enggak dengar," kata Nia dikutip Tribun Style dari unggahan Instagram Story miliknya, (19/4/2021).

Nia kemudian mengajak bocah 5 tahun tersebut untuk berjumpa dengan ayahnya dari mobil.

Dalam video terlihat Ardi Bakrie yang melambaikan tangannya dari jendela rumah.

"Papa boleh enggak, habis aku pulang papa beliin aeroplane yang benaran?" kata Mainaka pada ayahnya.

"Ha ha ha enggak bisa," kata Nia Ramadhani.

Tak lama kemudian, mereka kembali ke rumah tempat isolasi mandiri.

"Sudah kembali bersama mika dan gika #isomanactivity," tulis bintang sinetron Bawang Merah Bawang Putih itu.

Meskipun tengah berjuang menemani sang anak untuk isolasi mandiri.

Namun siapa sangka, ternyata kondisi istri Ardi Bakrie tersebut terpantau masih baik-baik saja.

Hal tersebut diketahui dari hasil tes Covid-19 yang dibagikan olehnya melalui unggahan Instagram Story.

Hasil tes tersebut menunjukkan tanda negatif.

"Alhamdulillah masih aman.

Walaupun sudah pasrah karena 24 jam harus bersama anak yang lagi terkena virus," tulis Nia dalam unggahan Instagran Story miliknya, Senin (19/4/2021).


sumber : palembang.tribunnews 

Posting Komentar untuk "Wajah Pucat & Mata Sayu Nia Ramadhani Sebelum Ditangkap Narkoba, Menantu Aburizal Tampak Lebih Kurus"